Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN Pertama sampai Terakhir

Dalam rangka menetapkan langkah dan kebijaksanaan ASEAN, maka diselenggarakan KTT ASEAN, yang dihadiri oleh kepala negara atau kepala pemerintahan.

Adapun KTT ASEAN yang pernah dilaksanakan adalah sebagai berikut.
a. KTT ASEAN I, diselenggarakan di Bali pada tanggal 23-24 Februari 1976 yang dihadiri oleh lima kepala pemerintahan atau negara.

b. KTT ASEAN II, diselenggarakan di Kualalumpur, Malaysia pada tanggal 4-5 Agustus 1977 yang dihadiri oleh lima kepala pemerintahan atau negara.

c. KTT ASEAN III, diselenggarakan di Manila, Filipina pada tanggal 14-15 Desember 1987 yang dihadiri oleh enam kepala pemerintahan atau negara.

d. KTT ASEAN IV, diselenggarakan di Singapura pada tanggal 27-28 Februari 1992, yang dihadiri oleh enam kepala pemerintahan atau negara

Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN Pertama sampai Terakhir
Gambar: Lambang ASEAN
Hasil KTT ASEAN IV.

1) Meningkatkan kerja sama bidang ekonomi ASEAN,

2) Mengesahkan rencana pembentukan kawasan perdagangan bebas ASEAN.

3) Mengukuhkan kembali pandangan ASEAN dalam kerja sama politik dan keamanan.

e. KTT ASEAN V, diselenggarakan di Bangkok, Thailand pada tanggal 14-15 Desember 1995.

Hadir untuk kali pertamanya dan bergabung bersama para pemimpin Brunei Darussalam, Indonesia, Filipina, Malaysia, Singapura, Thailand, dan perdana menteri Vietnam diterima sebagai anggota ASEAN ketujuh.

Di samping itu hadir pula para pemimpin negara Asia Tenggara yang belum masuk menjadi anggota ASEAN yaitu Kamboja, Laos, dan Myanmar.

Hasil KTT ASEAN V.

1) Persetujuan untuk mempererat kerja sama ekonomi ASEAN.

2) Persetujuan zona bebas senjata nuklir Asia Tenggara.

f. KTT ASEAN VI, diselenggarakan di Hanoi, Vietnam , tanggal 15-16 Desember 1998.

g. KTT ASEAN VII, diadakan di Kamboja pada tanggal 4 – 5 November 2002.

1 Response to "Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN Pertama sampai Terakhir"